PT SAKA ENERGI INDONESIA

PT SAKA ENERGI INDONESIA Laporan Tahunan 2016

PRESEVERANCE

Di balik setiap kesulitan pasti ada kemudahan. Pada tahun 2016, industri minyak dan gas secara umum masih diwarnai dampak harga minyak yang rendah. SAKA menghadapi kondisi ini dengan ketekunan, menjalankan strategi bisnis dengan keyakinan, giat mencari peluang yang justru terbuka pada masa sulit, meningkatkan kinerja di segala bidang, bekerja dengan efisien menuju tujuan jangka panjang kami.

PERFORMANCE HIGHLIGHT

EBITDA SAKA Sebesar USD182,88 Juta

Secara umum, tahun 2016 tetap menjadi tahun yang berat bagi industri minyak dan gas. Akan tetapi, bagi perusahaan yang ramping dan inovatif seperti SAKA, tahun ini masih menghadirkan beberapa kesempatan usaha. Dalam segi profitabilitas, SAKA berhasil meningkatkan pendapatan sementara menerapkan efisiensi biaya, terutama melalui penurunan biaya produksi dan lifting hingga USD 8,7 per BOE. Keberhasilan ini merupakan faktor utama dalam pencapaian EBITDA sebesar USD 182,88 juta, yang semakin berarti mengingat lingkungan industri yang begitu menantang. Pencapaian produksi minyak dan gas yang tinggi, dengan produksi tahunan gas sekitar 56.616 MMSCF dan produksi minyak sekitar 4,10 MMBBL, mendorong peningkatan kinerja finansial.

Dalam segi pertumbuhan, kami meningkatkan nilai aset sebesar 14% sehingga mencapai USD 2.669 juta pada tahun 2016 dari USD 2.341 juta pada tahun 2015. Pertumbuhan ini didorong oleh investasi berkelanjutan dalam operasi, serta mengakuisisi dan mengembangkan aset produksi, sehingga meningkatkan cadangan hingga mencapai sekitar 332,50 MMBOE. Lebih jauh, dalam hal tata kelola perusahaan, saya ingin menonjolkan pencapaian SAKA dalam menjaga standar kesehatan, keselamatan dan lingkungannya yang sangat tinggi, serta etika bisnis dan kerjanya serta hubungan pemerintah dan masyarakatnya yang sangat baik.

FINANCIAL HIGHLIGHT

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pendapatan
Pada tahun 2016, SAKA membukukan pendapatan sebesar USD 314,11 juta, meningkat 19,12% dibandingkan tahun 2015.

Aset
Total aset per 31 Desember 2016 mencapai USD2,67 milyar, meningkat sebesar USD 327,84 juta atau 14% dibandingkan tahun 2015. Hal ini terutama berkaitan dengan adanya akuisisi 37,81% penyertaan kepemilikan di Sanga-Sanga PSC yang dicatatkan pada bulan November 2016. Selain itu terdapat juga aktivitas investasi di beberapa PSC terutama Muara Bakau.

Total Ekuitas
Pada 31 Desember 2016, total ekuitas USD 892,07 juta, menurun sebesar 2,37% dibandingkan tahun 2015. Penurunan ini berkaitan dengan rugi bersih yang terjadi di tahun 2016.

RENCANA STRATEGIS

Produksi tahunan SAKA meningkat sekitar 26% dari 11.0 MMBOE pada tahun 2015 menjadi sekitar 13,86 MMBOE pada tahun 2016. Perkiraan Manajemen terhadap cadangan 2P pada akhir tahun 2016 mencapai sekitar 112,1 MMBOE, termasuk cadangan 2C yang secara potensial dapat dikonversi mencapai cadangan di masa depan, yang diperkirakan mencapai 220,4 MMBOE, perkiraan cadangan SAKA mencapai sekitar 332,50 MMBOE.

Dengan berbagai program peningkatan produksi dan proyek pengembangan jaringan pipa yang siap dijalankan, Manajemen berkeyakinan SAKA akan meningkatkan produksinya, pendapatannya, serta mencapai operasi dan arus kas yang berkelanjutan dalam jangka panjang.

Kami terus berupaya memperdalam integrasi dan sinergi dengan perusahaan induk kami, PGN. Kami yakin bahwa penyelarasan strategi pertumbuhan kami dan rencana pengembangan infrastruktur distribusi gas PGN akan meningkatkan kemampuan SAKA untuk memonetisasi cadangan, dan juga memastikan pasokan gas untuk PGN dalam jangka panjang.

Keterangan:


Tahun
2016
Peserta ARA
Ya
Kategori ARA
Private Non Keuangan Non Listed (PNKNL)
Penghargaan
Jumlah Halaman
224
Kantor Akuntan Publik
Tanudireja, Wibisana, Rintis & Rekan (PWC)
Biro Administrasi Efek
N/A
Kustodian
N/A
Agen Pemeringkat
N/A
Persatuan Karyawan
N/A
NPWP
N/A
TDP
N/A
SIUP
N/A
Tags
sakaenergiindonesia

* Galeri memuat data laporan tahunan perusahaan-perusahaan di Indonesia. Informasi, permintaan pemuatan maupun perubahan, hubungi: info@annualreport.id


Download Read PDF